H. Jazuli Juwaini, Lc. MA

.

Senin, 14 Februari 2011

PKS: Polisi Kecolongan Kasus Cikuesik




Jakarta KABARHAJI-- Jazuli Juwaini, anggota komisi VIII DPR RI menyesalkan Polri yang terkesan kecolongan atas maraknya tindak kekerasan yang dipicu SARA.

Kasus penyerangan jemaat Ahmadiyah yang terjadi di Cikeusik, Pandegelang Banten bukanlah kejadian yang pertama terjadi. Sebelumnya telah terjadi kasus yang sama seperti terjadi di Makasar dan Kuningan Jawa Barat.
"Kerusuhan yang kerap terjadi seolah-olah menunjukkan bahwa petugas keamanan kecolongan, lantas peran intelejensi polri dimana?," selidik politisi PKS asal Tangerang ini, Kamis Malam (10/2/11).
Padahal, lanjutnya, hal itu seharusnya tidak boleh terjadi di negeri hukum seperti Indonesia.
Jazuli Juwaini berharap Polri menindak tegas para pelaku tindak kekerasan yang menimbulkan jatuhnya korban jiwa. Bahkan kalau pun ada aktor politik yang sengaja memanfaatkan keadaan, harus dijerat hukum yang berlaku.


"Polri harus menghukum pelakunya, kalau memang ada aktor intelektualnya, juga harus ditindak tegas," tambahnya.
Coba bayangkan, ia menambahkan, dalam kampung pedalaman seperti Cikeusik, masa dengan mudah berkumpul dalam jumlah yang cukup besar. ini kan menunjukkan tanda tanya besar.(Abdul Khoir/KH)
Editor : Imam maruf


Media : www.kabarhaji.com
Edisi : Kamis, 10 Februari 2011
Rubrik : Kabar













Comments :

0 komentar to “PKS: Polisi Kecolongan Kasus Cikuesik”