H. Jazuli Juwaini, Lc. MA

.

Selasa, 04 Mei 2010

Nurmahmudi Belum Pasti Calon Walikota

MESKI masih menjabat Walikota Depok, tapi Nurmahmudi Ismail belum dipastikan jadi calon walikota yang diusung PKS.

Pasalnya. FKS telah mengantongi dua nama lain yang tengah digodok untuk diusung menjadi orang nomor satu di Depok ini. Kedua nama itu adalah anggota Majelis Syuro DPP PKS Idris Abdushomad dan Musholih.

"Selain Nurmahmudi, DPP tengah mempetimbangkan dua nama lain yaitu Dr Idris dan Musholih," ujar Korwil Jabar, Banten dan DKI Jakarta DPP PKS Jazuli Juwaini ketika dihubungi Rakyat Merdeka kemarin.

Saat ini, kata Jazuli, mekanisme internal pemilihan calon Walikota di PKS tengah berjalan. Setiap kader di tingkat DPD dan DPW tengah menyampaikan aspirasinya.

Mekanisnie yang mirip pemilu internal ini. lanjut Jazuli, nantinya akan dikomparasikan dengan sejumlah indikator politik praktis dan strategis di Depok. Misalnya keberhasilan kepemimpinan Nurmahmudi selama menjadi Walikota Depok. Kemudian, perolehan suara legislatif PKS pada Pemilu 2009.

"Menurunnya suara PKS di Depok pada Pemilu 2000 harus dilihat secara objektif. Dari sc-kiun factor yang dominan. apalagi figur Nurmahmudi sebagai walikota dan ikon PKS ikut mempengaruhi atau tidak?"

Karena itu, lanjut Jazuli, DPP PKS akan sangal objeklif dan teliti dalam menetapkan calon Walikota Depok.

Ditanya bagaimana peluang Nurmahmudi, dia mengatakan, sangat terbuka Nurmahmudi terpilih lagi jadi calon walikota Depok.

Sebagai incumbent, Nurmahmudi memiliki kinerja yang dapat diukur.

"Ketika Nurmahmudi menjadi walikota Depok, dia mengabdi untuk masyarakat bukan unmk partai, nah urusan prestasi partai ada ketua DPD yang bertanggungjawab. Ini dua hal yang terpisah tapi memiliki kaitan erat," ucap Jazuli. - LUK




Media : Harian Rakyat Merdeka
Edisi : Selasa, 4 Mei 2010
Rubrik : Gerpol (Gerakan Politik), Hal : 6

Comments :

0 komentar to “Nurmahmudi Belum Pasti Calon Walikota”